Ibupedia

4 Resep Cemilan Penambah Berat Badan Anak yang Lezat!

4 Resep Cemilan Penambah Berat Badan Anak yang Lezat!
4 Resep Cemilan Penambah Berat Badan Anak yang Lezat!

Cemilan penambah berat badan anak bisa diberikan saat waktu snack tiba lho Bu. Metode ini sangat membantu bagi Ibu yang sedang berjuang untuk menambah berat badan buah hati tercinta. Ada banyak resep cemilan penambah berat badan anak yang bisa Ibu kutip dari berbagai sumber karena saat ini kreasi makanan sudah cukup beragam. 

Melansir dari laman Kids Health, menambahkan cemilan sehat setiap hari akan membantu mengelola rasa lapar bayi dan anak-anak serta mampu meningkatkan nutrisi yang mungkin belum sempurna pada menu makan utamanya. Cemilan dapat juga mencegah si kecil menjadi terlalu lapar sehingga rewel atau tantrum. 

Rekomendasi resep cemilan penambah berat badan anak

Cemilan terbaik biasanya tak hanya sebagai penambah berat badannya saja, namun juga harus mengandung bahan-bahan sehat seperti: buah, sayur, biji-bijian, susu rendah lemak, hingga berprotein tinggi. Yuk! Mulai berkreasi sekarang!

1. Kentang goreng crispy


Resep cemilan penambah berat badan anak seperti kentang goreng sangat kaya akan karbohidrat dan bisa membantu anak yang sedang GTM

Bahan yang dibutuhkan:

  • 5 buah kentang ukuran sedang
  • 1 sdm garam (boleh menggunakan Himalayan salt yang lebih sehat)
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 3 sdm tepung maizena
  • 500 ml – 600 ml air untuk merebus kentang
  • Air es secukupnya untuk merendam kentang
  • Minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

  • Kupas kentang lalu potong sesuai selera, bisa model memanjang atau kotak. Sambil menunggu semua kentang terpotong, baiknya kentang dimasukkan ke dalam air supaya tidak mudah hitam.
  • Cuci bersih kentang tersebut hingga airnya jernih lalu tiriskan.
  • Siapkan air dalam panci, lalu panaskan air sampai mendidih, tambahkan bawang putih yang sudah dihaluskan beserta garam. Lalu masukkan semua kentang yang sudah dipotong, rebus hingga 5 menit.
  • Jika sudah matang, angkat kentang dan tiriskan, kemudian masukkan ke dalam air es selama 10 menit.
  • Siapkan wadah lain, tambahkan tepung maizena kemudian masukkan kentang yang sudah ditiriskan dari air es. Pastikan tepung melumuri semua kentang.
  • Panaskan minyak dengan api sedang saja, kemudian masukkan kentang saat minyak sudah panas lalu goreng sampai kering dan kentang siap dihidangkan.
  • Jika menggunakan air fryer, beri alas kertas roti pada air fryernya, kemudian oleskan sedikit minyak pada kertas tersebut baru masukkan kentang kemudian masak hingga matang. 

2. Bingka susu kukus

Photo source: @f.riskyana

Cemilan penambah berat badan anak berikut ini cocok juga dibawa untuk bekal ke sekolah kakak atau adik nih! Resep kreasi dari: @f.riskyana

Bahan yang dibutuhkan:

  • 2 butir telur ayam kampung
  • 1 sdm tepung terigu
  • ½ sdt gula
  • 2 sdm santan kental
  • 80 – 100 ml susu UHT
  • 1 sdm margarin cair

Topping:

  • Cinnamon Powder secukupnya

Cara membuat:

  • Panaskan kukusan terlebih dahulu, beri kain pada bagian tutupnya supaya air tidak menetes.
  • Campur semua bahan, aduk rata sampai tidak ada yg bergerindil, kemudian saring supaya hasilnya bagus.
  • Tuang ke dalam wadah tahan panas atau alumunium foil.
  • Kukus selama 15-20 menit/sampai matang
  • Taburi secukupnya cinnamon powder
  • Sajikan hangat atau dimasukkan kulkas terlebih dahulu

3. Puding choco oreo

Photo source: @byanshakeel 

Cemilan penambah berat badan bayi ini bisa menjadi alternatif pilihan snack mpasi yang enak dan lezat! Kreasi resep dari:  @byanshakeel  

Bahan Lapis Putih :

  • 1 bungkus Oreo
  • 500ml air
  • 100gram gula pasir
  • 1 bungkus agar-agar swalow plain
  • 1 bungkus susu Dancow putih
  • sejumput garam

Bahan Lapis Coklat :

  • 1 bungkus swalow plain
  • 500ml air
  • 100gram gula pasir
  • 1 sdm coklat bubuk
  • sejumput garam

Cara Membuat :

  • Hancurkan kasar Oreo beserta Cream-nya kemudian sisihkan.
  • Campur semua bahan lapis putih kecuali oreo, masak sampai mendidih, matikan api.
  • Tunggu sampai uap hilang sambil di aduk, jika uap panas sudah hilang, masukkan Oreo yang sudah dihancurkan kemudian aduk rata.
  • Tuang ke dalam cetakan (setengah adonan saja). Tunggu lapisan putih dingin dan padat.
  • Kemudian masak semua bahan lapis coklat sampai mendidih, matikan api.
  • Tuang lapis coklat di atas lapis putih yang sudah mengeras. Jika sudah dingin, masukkan ke dalam kulkas dan siap di sajikan.

4. Strawberry cheescake

Photo source: @gavinsdailympasi⁣ 

Bagi si kecil yang suka sekali dengan buah strawberry, maka cemilan penambah berat badan ini cocok sekali untuknya! Apalagi ditambah dengan cheesecake yang lezat. Kreasi resep dari: @gavinsdailympasi⁣

Bahan yang dibutuhkan:

  • 1 – 2 sdm mentega atau secukupnya
  • 5 lembar roti tawar (boleh lebih banyak)
  • ½ potong keju cheddar, boleh pilih yang melted cheese
  • 1 kotak susu uht plain ukuran sedang
  • 5 – 7 buah strawberry
  • Gula pasir secukupnya
  • Wadah tahan panas atau alumunium foil⁣

Cara membuat:

  • Panaskan mentega sampai meleleh kemudian masukkan keju yg sudah dipotong kecil-kecil lalu tambahkan susu uht plain. Aduk sampai rata supaya menjadi saus keju. Sisihkan sejenak.
  • Kemudian masukkan roti tawar yg sudah dipotong kecil-kecil pada wadah tahan panas atau alumunium foil.
  • Setelah adonan saus keju matang, masukkan ke dalam wadah berisi potongan roti tawar.
  • Pada Teflon lain, masak strawberry yang sudah dicincang kemudian tambahkan gula pasir sesuai selera dan masak hingga menjadi selai.
  • Setelah matang tuangkan selai strawberry ke atas adonan cheesecake. 
  • Masukkan kedalam lemari es dan sajikan dingin.⁣

Editor: Aprilia

Follow Ibupedia Instagram