Berprotein Tinggi, Yuk Intip Manfaat Ikan Gabus Untuk Bayi
Ikan merupakan salah satu sumber protein hewani yang punya banyak manfaat untuk bayi. Terutama ketika pertama kali dikenalkan sejak awal MPASI.
Apalagi ikan dapat membantu meningkatkan perkembangan otak bayi serta dapat menjaga kesehatan dan nutrisi tubuh bayi. Salah satu jenis ikan yang ternyata memiliki kandungan protein yang tinggi adalah ikan gabus.
Ikan gabus merupakan jenis ikan air tawar yang menjadi salah satu ikan endemik yang ada di Indonesia. Dalam bahasa Inggris, ikan gabus dikenal dengan istilah corkfish atau snakefish.
Meski penampilannya cukup menyeramkan, namun ikan gabus punya banyak manfaat untuk bayi lho Bu! Selain itu, ikan gabus untuk bayi ini memiliki harga yang cukup terjangkau dengan kandungan gizi yang banyak.
Lalu apa saja sih manfaat ikan gabus untuk bayi lainnya yang perlu Ibu ketahui? Simak selengkapnya dalam ulasan berikut ini ya Bu!
Kapan harus mengenalkan ikan pada bayi?
Jika melansir Healthline The American Academy of Pediatrics merekomendasikan agar bayi sebaiknya diberikan solid food atau makanan pendamping ASI mulai usia 6 bulan. Lalu kapan sebaiknya bayi dikenalkan dengan ikan sebagai sumber proteinnya?
Sebelumnya perlu Ibu ketahui bahwa ikan merupakan salah satu sumber protein hewani yang berpotensi menimbulkan alergi pada manusia termasuk bayi. Namun para ahli sepakat bahwa ikan dapat diberikan sejak awal MPASI pertama si kecil.
Perkenalkan si kecil pada ikan selama beberapa hari dan tunggu reaksi alergi yang mungkin timbul setelahnya. Hal ini memang perlu dilakukan dengan sabar, karena tiap anak memiliki reaksi alergi yang berbeda sehingga direkomendasikan ikan diberikan selama beberapa hari sambil terus dipantau.
Nah, ketika dirasa aman dan tidak menimbulkan reaksi alergi pada si kecil maka ikan boleh diberikan kapanpun sebagai menu MPASI si kecil.
Manfaat ikan gabus untuk bayi
Ikan merupakan sumber protein yang memiliki banyak manfaat untuk membantu perkembangan otak bayi. Ikan gabus adalah salah satunya.
Photo source: Tokopedia
Melansir Steemit ikan gabus atau cork fish sebenarnya merupakan golongan ikan air tawar yang masih bersaudara dengan ikan lele atau cat fish. Namun keduanya tentu memiliki kandungan gizi yang berbeda.
Spesies ikan dengan nama Latin Channa striata ini juga memiliki banyak manfaat untuk bayi. Diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Menjaga kesehatan sistem pencernaan si kecil
Manfaat ikan gabus untuk bayi yang satu ini memang nggak diragukan lagi ya Bu. Terutama dalam hal menjaga kesehatan sistem pencernaan si kecil.
Apalagi dengan tekstur dagingnya yang empuk, membuat ikan gabus untuk bayi lebih mudah di cerna. Selain itu ikan gabus juga memiliki protein kolagen yang lebih rendah dibandingkan kadar protein yang terkandung pada daging.
Nah, biasanya pada awal MPASI beberapa bayi justru mengalami sembelit dan ini merupakan hal yang wajar. Untuk mengurangi kemungkinan tersebut maka, ikan gabus untuk bayi sangat cocok dikenalkan sejak awal MPASI.
2. Mencegah kemungkinan gizi buruk
Malnutrisi sangat erat kaitannya dengan bayi dan anak-anak. Kebanyakan bayi justru sangat rentan mengalami malnutrisi ketika memulai MPASI.
Akibatnya tubuh si kecil menjadi kekurangan kadar albumin yang menyebabkan nutrisi tidak bisa diedarkan dengan baik ke seluruh tubuh. Albumin sendiri merupakan protein dalam plasma darah yang fungsinya menjaga cairan dalam darah agar tidak bocor ke jaringan lain.
Sayangnya kadar albumin yang rendah ini erat kaitannya dengan gangguan nutrisi pada bayi. Terutama pada bayi yang cenderung susah makan atau malah picky eaters, malnutrisi mungkin saja bisa terjadi.
Maka dari itu, mengonsumsi ikan gabus untuk bayi sangat disarankan untuk mengatasi hal tersebut.
3. Membantu pertumbuhan dan pembentukan otot tubuh
Ikan gabus memiliki kandungan protein yang lebih tinggi dibandingkan dengan ikan lele dan ikan air tawar lainnya. Bahkan kadar proteinnya bisa setara dengan daging sapi dan telur lho Bu.
Nah, kandungan protein yang tinggi di dalam ikan gabus ini punya peran penting untuk membantu pertumbuhan dan pembentukan otot tubuh.
4. Mempertahankan cairan dalam tubuh
Albumin punya peran penting dalam memenuhi kebutuhan cairan dalam darah yang masuk ke sel sehingga cairan dalam tubuh menjadi seimbang.
Mengonsumsi ikan gabus untuk bayi dapat membantu mempertahankan cairan dalam tubuh si kecil.
Sebaliknya, menurut penelitian dari Journal of Infusion Nursing jika suatu saat terjadi konsentrasi air yang berlebih dalam tubuh maka albumin dapat menghilangkan kelebihan tersebut. Sehingga andai hal ini terjadi albumin dapat memasukan air tersebut ke dalam darah.
5. Membentuk sel darah putih dan meningkatkan kekebalan tubuh
Albumin yang terdapat dalam ikan gabus berperan penting dalam membentuk sel darah putih yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh si kecil. Karenanya rutin mengonsumsi ikan gabus untuk bayi dapat bermanfaat untuk meningkatkan sistem imun tubuhnya.
Kandungan gizi ikan gabus untuk bayi
Photo source: Klik Dokter
Ikan predator pemangsa ikan dan serangga asli Indonesia ini ternyata memiliki kandungan gizi yang baik untuk bayi lho Bu. Bahkan menurut data dari Komposisi Pangan Indonesia (DKPI) dalam 100 gram ikan gabus segar memiliki kandungan nutrisi yang sangat lengkap yang jika dijabarkan adalah sebagai berikut:
- Lemak: 0,5 gram;
- Karbohidrat: 2,6 gram;
- Serat: 0,0 gram;
- Kalsium: 170 miligram;
- Air: 79,6 gram;
- Kalori: 80 kkal;
- Protein: 16,2 gram;
- Fosfor: 139 milligram;
- Zat besi: 0,1 miligram;
- Natrium: 65 miligram;
- Kalium: 254 miligram;
- Tembaga: 0,3 miligram;
- Seng: 0,4 miligram;
- Retinol (Vit. A): 335 mikrogram;
- Thiamin (Vit. B1): 0,4 miligram;
- Riboflavin (Vit. B2): 0,2 miligram; dan
- Niacin (Vit. B3): 0,1 miligram.
Ikan gabus baik untuk bayi
Mengingat ikan gabus untuk bayi punya kandungan gizi yang cukup lengkap, Ibu bisa mulai memberikan ikan gabus untuk bayi sejak awal MPASI.
Nah, mengingat ikan gabus merupakan jenis ikan air tawar yang habitatnya di dalam lumpur sungai atau tambak maka Ibu harus pintar mengolah ikan ini ya.
Sebab, terkadang memang masih ada sisa bau lumpur yang terasa jika tak pandai mengolahnya. Agar si kecil bisa menikmati lezatnya makan ikan gabus dengan lahap, Ibu bisa mengolah ikan ini menjadi nugget, siomay, abon, otak-otak dan makanan lainnya yang digemari si kecil.
Sementara itu, harga ikan gabus di pasaran sendiri terbilang cukup murah yakni antara Rp 35.000 - Rp 80.000-an ukuran sedang. Ikan gabus baik untuk bayi, karenanya sajikan menu ikan gabus minimal seminggu 3 kali sebagai lauk utama si kecil ya Bu.
Editor: Dwi Ratih