Ibupedia

6 Doa Kelancaran Operasi Caesar, Suami Juga Bisa Mengamalkannya, Lho!

6 Doa Kelancaran Operasi Caesar, Suami Juga Bisa Mengamalkannya, Lho!
6 Doa Kelancaran Operasi Caesar, Suami Juga Bisa Mengamalkannya, Lho!

Melahirkan merupakan sebuah proses yang sangat menegangkan bagi tiap wanita, terutama bagi para wanita muslimah. Rasa sakit dari melahirkan yang dirasakan, konon sudah dijamin surga oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala.

Tentunya dengan syarat, apabila seorang perempuan melahirkan dengan memanjatkan doa yang khusyuk. Bicara soal proses melahirkan, nggak semua wanita beruntung bisa melahirkan normal atau pervaginam ya Bu.

Ada juga yang terpaksa melakukan operasi caesar demi keselamatan Ibu dan bayinya. Lalu adakah doa kelancaran operasi caesar khusus yang nantinya bisa dipanjatkan?

Secara keseluruhan, doa kelancaran operasi caesar sama dengan doa kelancaran melahirkan dengan proses pervaginam. Namun, mengingat prosesnya yang lebih kompleks, Ibu mungkin membutuhkan bacaan doa tambahan untuk meminta restu kelancaran operasi pada Allah Subhanahu Wa Ta'ala.

Doa melahirkan operasi caesar


Dikutip dari Detik ternyata doa kelancaran operasi caesar ada banyak versinya nih Bu. Namun, tak perlu khawatir, Ibumin sudah rangkum beberapa doa melahirkan operasi caesar yang kiranya bisa Ibu terapkan.

Saran Ibumin, cobalah memilih doa kelancaran operasi caesar yang cukup singkat, sehingga nggak memberatkan Ibu untuk membacanya ketika proses menegangkan tersebut terjadi. Atau, apabila operasi caesar memang sudah terjadwal atau terencana sebelumnya, Ibu bisa menghafalnya terlebih dahulu ya.

1. Doa melahirkan operasi caesar singkat

حَسْبُنَا اللهُ وَنِعْمَ الوَكِيْلُ عَلَى اللهِ تَوَكَّلْنَا

Bacaan latin: Hasbunallahu wa ni'mal wakiilu 'alallaahi tawakkalnaa.

Artinya: Allah telah mencukupi segala sesuatu bagiku. Dan sebaik-baik tempat kuserahkan diri, hanyalah kepada Allah.

2. Doa melahirkan operasi caesar untuk dibaca suami


Jika mengutip dari NU Online ternyata para suami juga bisa memanjatkan doa khusus yang dapat dilakukan saat istri tengah berjuang di meja operasi, lho! Hal ini bertujuan, agar persalinan berjalan lancar dan terhindar dari bahaya.

Berikut adalah doa kelancaran operasi caesar yang bisa dipanjatkan suami:

  • Membaca ayat kursi sebanyak 1 kali
  • Membaca surat Al-A’raf ayat 54:

إِنَّ رَبَّكُمُ الله الَّذِي خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ فِي سِتَّةِ أَيَّامٍ ثُمَّ اسْتَوَى عَلَى الْعَرْشِ يُغْشِي اللَّيْلَ النَّهَارَ يَطْلُبُهُ حَثِيثًا وَالشَّمْسَ وَالْقَمَرَ وَالنُّجُومَ مُسَخَّرَاتٍ بِأَمْرِهِ أَلَا لَهُ الْخَلْقُ وَالْأَمْرُ تَبَارَكَ الله رَبُّ الْعَالَمِينَ

Inna Rabbakumulladzî kholaqas samâwâti wal ardla fî sittati ayyâmin tsummastawâ ‘alal ‘arsyi yughsyil lailan nahâra yathlubuhu hatsîtsan wasy syamsa wal qamara wan nujûma musakhkharâtim bi amrihi alâ lahul khalqu wal amru tabârokaLlâhi rabbil ‘âlamîn

Artinya: Sesungguhnya Tuhan kamu ialah Allah yang telah menciptakan langit dan bumi dalam enam hari. Lalu Dia bersemayam di ‘Arsy. Dia menutupkan malam kepada siang yang mengikutinya dengan cepat, dan (diciptakan-Nya pula) matahari, bulan, dan bintang-bintang (masing-masing) tunduk kepada perintah-Nya. Ingatlah, menciptakan dan memerintah hanyalah hak Allah. Maha Suci Allah, Tuhan semesta alam.

  • Membaca surat Al-Falaq dan An-Nas, masing-masing sebanyak 1 kali
  • Perbanyak doa khusus:

 لَآ إِلٰهَ إِلَّا اللهُ الْعَظِيْمُ الْحَلِيْمُ لَآإِلٰهَ إِلَّا اللهُ رَبُّ الْعَرْشِ الْعَظِيْمِ لَآإِلٰهَ إِلَّا اللهُ رَبُّ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ وَرَبُّ الْعَرْشِ الْعَظِيْم 

Lâ ilâha illallâhul ‘adhîmul ḫalîm. Lâ ilâha illallâhu rabbul ‘arsyil ‘adhîm. Lâ ilâha illallâhu rabbus samâwâti wal ardli wa rabbul ‘arsyil ‘adhîm

“Tiada Tuhan selain Allah Yang Maha Agung lagi Maha Bijaksana. Tiada Tuhan selain Allah Pemilik ‘Arsy yang Agung. Tiada Tuhan selain Allah Pemilik langit dan bumi dan ‘Arsy yang agung.”

3. Doa melahirkan operasi caesar mudah dihafal


حَنَا وَلَدَتْ مَرْيَمَ وَمَرْيَمُ وَلَدَتْ عِيْسَى اُخْرُجْ أَيُّهَا الْمَوْلُوْدُ بِقُدْرَةِ المَلِكِ المَعْبُوْدِ

Khana waladat maryam wa maryamu waladat 'iisaa, ukhruj ayyuhal mauluud, biqudratil malikil ma'buud

Artinya: Hanna melahirkan Maryam. Maryam melahirkan Isa AS. Keluarkanlah wahai jabang bayi dengan kekuasaan Maha Raja Yang Maha disembah.

4. Doa kelancaran operasi caesar saat proses tengah berlangsung


يَا بُنَيَّ اُخْرُجْ بِإِذْنِ اللهِ

Yaa bunayya ukhruj bi idznillaah

Artinya: Wahai anakku, keluarlah dengan izin Allah. (dibaca dengan berulang hingga bayi terlahir).

5. Doa kelancaran operasi caesar yang diajarkan Nabi Yunus AS


لاَ إِلَهَ إِلَّا أَنتَ سُبْحَنَكَ إِنِّي كُنتُ مِنَ الظَّلِمِين

Laa ilaaha illaa anta subhaanaka innii kuntu minazh zhalimiina.

Artinya: Sesungguhnya tiada Tuhan (yang dapat menolong) melainkan Engkau (ya Allah). Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah dari orang-orang yang menganiaya diri sendiri.

5. Doa setelah operasi caesar


اَلْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ اْلعَالَمِيْنَ

Alhamdulillahi robbil ‘alamin

Artinya: Segala puji hanya milik Allah, Tuhan semesta alam.

Setelahnya, bisa diikuti dengan membaca doa berikut:

Allaahumma baarik lahu. A'uudzu bi kalimaatillaahittaammati min kulli syaithaanin wa haammatin wa min kulli 'ainin laammatin. Rabbi hab lii min ladunka dzurriyyatan thayyibatan.

Artinya: Ya Allah, berkahilah bayi ini. Hamba memohon perlindungan Allah yang sempurna dari semua setan dan binatang-binatang yang berbisa, dan dari pandangan mata yang jahat. Ya Allah, berilah hamba anak keturunan yang baik.

Doa kelancaran operasi caesar memang ada banyak versi ya Bu. Meski begitu, sebenarnya semua doa ini memiliki tujuan yang sama, yaitu untuk mempermudah proses melahirkan yang dijalankan nantinya.

Doa-doa di atas juga bisa dipanjatkan buat Ibu yang hendak melahirkan dengan proses pervaginam, lho! Apalagi kurang lebih isi doanya juga sama-sama meminta kelancaran dan restu dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala, untuk kelahiran jabang bayi ke dunia.

Dari semua kumpulan doa ini, doa kelancaran operasi caesar mana yang kiranya memudahkan Ibu untuk mengamalkannya?

Follow Ibupedia Instagram