Nggak Selalu Mirip! Perbedaan Kembar Identik Dan Kembar Fraternal
Memiliki anak kembar mungkin menjadi hal yang seru dan menyenangkan bagi para orang tua. Bayangkan saja, ada dua wajah manis yang memiliki paras identik lahir dalam waktu yang bersamaan setelah mengandung selama 9 bulan.
Wah, pastinya bakalan jadi momen tak terlupakan ya Bu! Tapi, memiliki anak kembar biasanya kita seringkali lupa memanggil namanya. Apalagi mengingat wajahnya sangatlah mirip.
Namun, tahukah Ibu bahwa ternyata anak kembar tak selalu memiliki paras wajah yang identik lho! Anak kembar dengan wajah yang tidak mirip dikenal dengan sebutan kembar fraternal.
Kembar fraternal lebih memungkinkan anak kembar lebih mudah dibedakan. Sehingga orang tua tak perlu kesulitan memanggil nama mereka.
Dua jenis tipe kembar ini merupakan sebuah anugerah dari Tuhan, sehingga manusia tidak bisa merekayasa hal tersebut. Untuk itu, yuk kenali lebih jelasnya mengenai perbedaan kembar identik dan kembar fraternal dalam ulasan berikut!
Faktor yang dapat memengaruhi kelahiran kembar
Nggak semua orang bisa dianugerahi anak kembar sekali kelahiran. Anak kembar adalah anak yang lahir bersamaan dalam satu waktu. Dikatakan anak kembar apabila Ibu mengandung dua bayi atau lebih.
Melansir Better Health kehamilan kembar bisa terjadi karena faktor genetik, obat kesuburan ataupun program melalui IVF ataupun bayi tabung. Tapi biasanya kembar dari faktor genetik menyumbang sekitar 90% kelahiran kembar di seluruh dunia.
Kembar juga terdiri dari kembar identik (monozigot) dan kembar fraternal (dizigotik). Kembar identik biasanya terjadi ketika satu sel telur yang dibuahi (ovum) membelah dan mengembangkan dua bayi dengan genetika yang sama persis. Sehingga mereka memiliki wajah yang serupa dan nyaris sulit untuk dibedakan.
Sementara kembar fraternal, terjadi saat dua sel telur (ovum) dibuahi oleh dua sperma dan menghasilkan dua anak yang unik secara genetik, biasanya memiliki wajah yang berbeda satu sama lain. Baik kembar identik maupun fraternal bisa terjadi pada anak laki-laki maupun perempuan.
Perbedaan kembar identik dan kembar fraternal
1. Proses pembuahan yang berbeda
Perbedaan kembar identik dan tidak identik yang pertama adalah dari proses pembuahannya. Di mana kembar identik biasanya terjadi ketika satu sperma membuahi satu sel telur yang kemudian membelah jadi dua janin dalam satu kantung, dengan satu plasenta dan satu ketuban.
Hal ini membuat kembar identik biasanya memiliki paras wajah hingga bentuk tubuh yang mirip. Bahkan secara genetik mereka juga memiliki sifat dan karakter yang kurang lebih sama lho!
Sementara kembar fraternal atau kembar tidak identik justru sebaliknya. Melansir Healthy Children kembar fraternal terjadi ketika sel telur dibuahi oleh satu sperma secara terpisah. Sehingga menghasilkan dua sel telur yang berbeda.
Bayi kembar fraternal biasanya juga memiliki plasenta dan kantung ketuban masing-masing. Hal inilah yang membuat bayi memiliki paras wajah yang berbeda sehingga mudah dikenali.
2. Kembar fraternal kemungkinan beda jenis kelamin
Perbedaan kembar identik dan kembar fraternal selanjutnya adalah, kembar fraternal kemungkinan berbeda jenis kelamin. Umumnya bayi kembar fraternal di dunia terjadi antara 6 hingga 20 dari 1.000 kelahiran.
Nah, dari angka tersebut 50 kelahiran di antaranya memiliki jenis kelamin berbeda. Bahkan bayi kembar fraternal kemungkinan memiliki perkembangan tubuh yang berbeda, misalnya anak laki-laki lebih cepat tinggi sementara anak perempuan menyusul di belakangnya.
Meski begitu, ternyata kelahiran bayi kembar identik juga cukup kecil angkanya di dunia. Yakni hanya sebesar 3:1000 kelahiran. Sehingga kebanyakan bayi kembar yang lahir ke dunia adalah kembar fraternal.
3. Kembar fraternal memiliki karakteristik yang berbeda
Tidak seperti kembar identik, karena berbeda ovum maka kemungkinan bayi yang lahir juga memiliki sifat dan karakteristik yang berbeda ya Bu. Bahkan meskipun kembar mereka bisa memiliki warna kulit, warna rambut, warna mata dan postur tubuh yang sangat berbeda.
Tentu saja secara sifat merekapun punya karakteristik yang berbeda. Namun, perbedaan kembar identik dan kembar fraternal ini sangat dipengaruhi oleh faktor lingkungan sekitar.
4. Zigot terbentuk dalam waktu yang berbeda
Perbedaan kembar identik dan kembar fraternal selanjutnya terletak pada kapan zigot terbentuk. Menurut penelitian dari National Human Genome Research Institute pada kembar fraternal sel telur dilepaskan lebih dari satu sehingga bisa saja menghasilkan dua telur yang berbeda.
Uniknya, penelitian tersebut menunjukan bahwa zigot kemungkinan terbentuk dalam waktu pembuahan yang juga berbeda. Misalnya sel telur dibuahi hari ini, kemudian sel telur lainnya bisa saja dibuahi pada saat berhubungan seksual selanjutnya.
Hal ini terkadang membuat pertumbuhan kembar fraternal memiliki perbedaan yang cukup signifikan. Kondisi ini biasanya dikenal dengan istilah superfetation.
5. Bisa melahirkan dengan proses normal
Meskipun perbedaan kembar identik dan kembar fraternal cukup banyak, namun tak banyak yang tahu bahwa kedua jenis kembar ini sangat memungkinkan bagi Ibu untuk tetap melahirkan dengan proses normal lho! Melansir National Health Services sebanyak 40% wanita di dunia telah melahirkan secara pervaginam dengan kondisi hamil kembar.
Meski begitu, ada syarat khusus yang harus dipenuhi oleh Ibu. Diantaranya adalah selain harus memiliki kondisi kesehatan yang stabil, kondisi bayi dalam kandungan juga harus dalam posisi masuk panggul minimal pada usia 37 minggu.
Editor: Atalya