Ibupedia

22 Referensi Ucapan Aqiqah Penuh Doa dan Rasa Syukur

22 Referensi Ucapan Aqiqah Penuh Doa dan Rasa Syukur
22 Referensi Ucapan Aqiqah Penuh Doa dan Rasa Syukur

Bagaimana memberikan ucapan aqiqah anak laki laki dan perempuan?

Aqiqah identik dengan menyembelih kambing yang dilakukan setelah lahirnya seorang bayi. 

Menurut Syaikh Ibnu ‘Utsaimin, aqiqah yaitu sembelihan dengan niat mendekatkan diri kepada Allah dan sebagai ungkapan rasa syukur atas nikmat diberi anak yg dilakukan pada hari ketujuh dari kelahiran si bayi. 

Untuk bayi laki-laki 2 ekor kambing, sedangkan untuk bayi perempuan 1 ekor kambing. Aqiqah merupakan sunnah yang dianjurkan. Demikian menurut pendapat yang kuat dari para ulama. Berdasarkan hadits yang diriwayatkan Salman bin Ammar Adh Dhabbi, katanya: Rasulullah bersabda:

"Setiap anak membawa aqiqah, maka sembelihlah untuknya dan jauhkanlah gangguan darinya" (HR. Al Bukhari.)

Memberi ucapan aqiqah adalah salah satu bentuk memberi selamat kepada orangtua yang baru saja dikaruniai rezeki anak. Namun terkadang terasa bingung untuk mengucapkannya. 

Simak contoh ucapan aqiqah anak perempuan dan laki laki di bawah ini.

Ucapan Aqiqah anak laki-laki

ucapan-aqiqah-1

Kelahiran bayi laki-laki tentu membahagiakan karena kelahirannya menjadi anugerah dan rezeki dari Tuhan bagi pasangan orangtuanya. 

Karena dengan adanya anak laki-laki, kelak ia dapat mengemban tanggung jawab yang besar bagi ibu dan adik perempuannya. Bagaimana contoh ucapan aqiqah anak laki laki?

  1. “Selamat datang ke dunia, semoga bayi ini menjadi anak yang sholeh, taat, dan bertanggung jawab atas apa yang diperbuatnya.”
  2. “Puji dan syukur selalu dipanjatkan atas kehadirat Allah SWT atas segala limpahkan rezeki, rahmat, dan karunia-Nya. Telah lahir putra pertama: (tulis namanya). Hari dan tanggal lahir: (tulis hari dan tanggalnya). Telah dilaksanakan proses aqiqah sebagaimana yang telah disunnahkan untuk dilakukan.”
  3. “Bayi laki-laki menjadi kebanggaan bagi orangtua, pertumbuhannya harus sangat diperhatikan. Sebab, ia harus memiliki jiwa pemimpin sejak dini. Selamat berjuang mendidik bayi tampan ini, ya.”
  4. “Nantinya jagoan kecilmu akan tumbuh menjadi jagoan besar yang melindungimu. Semoga selalu sehat dan bahagia, ya.”
  5. “Bayi tampan dan menawan menjadi idaman semua orangtua. Selamat kamu sudah memilikinya. Semoga setelah aqiqah ini kebahagiaan selalu bersama kalian.”
  6. “Hal yang paling penting dari aqiqah adalah doa dari kerabat agar bayinya menjadi anak soleh dan taat. Selamat mengemban tanggung jawab.”
  7. “Selamat aqiqah, semoga keberkahan dan keridhoan dari Allah selalu terbuka lebar bagi keluarga dan bayimu.”
  8. “Bayi tampan dan menawan menjadi idaman semua orangtua. Selamat kamu sudah memilikinya. Semoga setelah aqiqah ini kebahagian selalu bersama kalian.”
  9. “Hari aqiqah yang penuh berkah dan doa bagi bayi ini. Semoga kelak ia bisa menjadi pemimpin dan meraih cita-cita yang mulia.”
  10. “Tiada kata terindah yang bisa diucapkan selain memohon doa restu agar Ananda putra menjadi anak yang sholeh dan berbakti kepada kedua orangtua. Berguna bagi nusa, bangsa, negara, agama, serta keluarga. Aamiin.”
  11. “Semoga Allah senantiasa memberikan keberkahan dan keridhoan yang terbuka lebar untuk ananda bayi tersayang.”

ucapan-aqiqah-2

Ucapan Aqiqah anak perempuan

ucapan-aqiqah-3

Semua orangtua punya harapan untuk memiliki anak perempuan yang cantik, serta tumbuh dengan menaati aturan agama. Kelahiran seorang bayi bukan hanya menjadi kebahagiaan bagi orangtuanya saja, tapi juga bagi sanak saudara. 

Berikut ini beberapa contoh ucapan aqiqah anak perempuan sebagai ucapan ini mewakili doa serta rasa turut serta bahagia bagi keluarga yang telah dikaruniai bayi.

  1. “Selamat karena telah dikaruniai bayi cantik dan imut ini. Semoga kelak ia tumbuh dewasa tidak hanya cantik parasnya akan tetapi cantik hatinya juga.”
  2. “Selamat bagi keluarga atas hadirnya bayi yang cantik ini. Dengan adanya aqiqah ini, semoga kelak bayi ini akan menjadi anak solehah dan taat.”
  3. “Puji dan syukur selalu dipanjatkan atas ke hadirat Allah SWT atas segala limpahan rezeki, rahmat dan karunia-Nya, telah lahir putri pertama kami: (tulis namanya). Hari dan tanggal lahir: (tulis tanggal lahirnya). Telah dilaksanakan proses aqiqah sebagaimana yang telah disunahkan untuk dilakukan.”
  4. “Selamat atas keberkahan yang melimpah, atas lahirnya bayi yang cantik. Semoga kelak akhlaknya pun cantik dan patuh pada orang tua serta menjadi orang yang cerdas dan pintar.”
  5. “Betapa cantiknya bayimu. Semoga dengan aqiqah ini, keberkahan selalu melimpah bagi bayi dan keluarga.”
  6. “Menjadi orang tua adalah nikmat yang harus disyukuri sepanjang masa, rawat lah bayi cantik ini sepenuh hati dan insyaallah keridhoan Allah akan selalu bersamamu.”
  7. “Hari ini adalah aqiqah bagi bayi cantikmu, semoga selalu dilimpahkan keberkahan dan kesabaran dari Allah SWT.”
  8. “Bayi perempuan akan menjadi kesayangan ayah dan teman bagi ibunya, selamat aqiqah.”
  9. “Hari aqiqah ini akan menjadi sangat bersejarah, karena pintu keberkahan dan kebahagiaan sudah dibuka lebar untuk bayi cantik dan keluargamu.”
  10. “Selamat lahir ke dunia, kamu telah berhasil melahirkan putri cantikmu. Semoga menjadi penyejuk hati bagi kedua orang tuanya. Semoga orang tuanya dapat mendidik anak dengan baik dan berbakti.”
  11. “Semoga bayi perempuan ini tumbuh dengan kuat, tegar, dan bertanggung jawab. Kamu pasti bangga punya bayi secantik dan setangguh dia.”

Itulah 22 referensi ucapan aqiqah yang dapat kamu ucapkan kepada rekan atau keluarga yang sedang berbahagia karena sedang dikaruniai seorang anak.

Editor: Dwi Ratih

Follow Ibupedia Instagram