Ibupedia

8 Rekomendasi Film Anak Mengisi Libur Sekolah, Tidak Perlu Bepergian Jauh!

8 Rekomendasi Film Anak Mengisi Libur Sekolah, Tidak Perlu Bepergian Jauh!
8 Rekomendasi Film Anak Mengisi Libur Sekolah, Tidak Perlu Bepergian Jauh!

Ibu, selama libur sekolah anak bisa saja merasa bosan di rumah. Namun, situasi pandemi yang belum juga mereda membuat Ibu khawatir membawa anak-anak bepergian jauh. Beruntung ada sejumlah rekomendasi film anak yang bisa ditonton untuk mengisi masa libur sekolah mereka. Penasaran apa saja? Cari tahu daftar rekomendasi film anak selengkapnya di sini.

1. Toy's Story

Photo source: disney.id

Rekomendasi film anak yang pertama jatuh pada Toy’s Story. Ini merupakan film anak-anak yang dirilis oleh studio Walt Disney. Menariknya, ada empat seri dari film Toy’s Story ini, antara lain Toy’s Story, Toy’s Story 2, Toy’s Story 3, dan Toy’s Story 4. Kabarnya di tahun ini akan segera rilis film Toy’s Story 5. Rekomendasi film anak ini menceritakan sosok Andy sangat menyayangi mainan-mainan yang dimiliki.

Namun, karena jenis mainan milik Andy terlalu banyak tidak jarang justru terjadi persaingan sengit di antara mainan-mainan tersebut. Di setiap serialnya, ada pesan moral yang bisa diambil anak-anak untuk merawat mainan dengan baik. Tujuannya agar tidak ada mainan yang merasa terabaikan atau dibuang begitu saja.

2. Nussa: The Movie

Photo source: voi.id

Nussa: The Movie merupakan film anak yang berlatar belakang keluarga muslim. Film ini cocok untuk ditonton anak-anak selama libur sekolah karena bisa menghibur dan memberi edukasi untuk mereka. Nussa: The Movie mengisahkan tentang semangat Nussa untuk kembali memenangkan lomba sains dengan roket yang dirancang olehnya bersama ABBA. 

Meski beberapa kali mengalami kegagalan, Nussa tidak pernah putus asa untuk terus membuat roket. Dengan menonton film ini semoga anak-anak juga bisa meniru semangat Nussa untuk mewujudkan impiannya.

3. Home Alone

Photo source: brilio.net

Rekomendasi film anak yang bisa ditonton selama libur sekolah selanjutnya berjudul Home Alone. Bercerita tentang keberanian seorang anak laki-laki bernama Kevin yang terpaksa harus di rumah sendirian karena seluruh anggota keluarganya pergi berlibur. Dengan latar waktu musim salju dan perayaan Natal, film ini sangat menarik untuk ditonton anak-anak. 

Menariknya, ada beberapa chapter film yang bisa diputar secara bergantian, sehingga anak tidak akan merasa bosan menonton film Home Alone. Rekomendasi film anak ini juga sering diputar di salah satu stasiun TV Swasta nasional, lho!

4. Coco

Photo source: nytimes.com

Coco merupakan film anak-anak yang dirilis secara resmi pada tahun 2017. Film buatan Walt Disney ini punya tampilan visual animasi yang keren. Selain itu, cerita yang diangkat juga memiliki makna mendalam yang disampaikan melalui tokoh Miguel. Miguel adalah seorang anak dari keluarga pembuat sepatu yang sangat menyukai musik. 

Sayangnya, keluarganya justru melarang Miguel untuk menekuni bidang musik. Petualangan Miguel mewujudkan mimpinya inilah yang kaya akan pesan moral bagi anak-anak. Harapannya, setelah menonton Coco, anak-anak tidak mudah putus asa dan percaya diri atas kemampuan yang dimiliki.

5. Big Hero 6

Photo source: disneyplus.com

Big Hero 6 merupakan film animasi yang diproduksi oleh studio Walt Disney pada tahun 2014. Tokoh ikonik bernama Baymax dalam film ini adalah yang paling populer di kalangan anak-anak. Ibu mungkin juga pernah melihat beberapa merchandise bergambar Baymax ini.

Film Big Hero 6 menceritakan tentang enam pahlawan super yang bekerja sama dengan lima manusia dan sebuah boneka robot. Kisah heroik yang diusung dalam film Big Hero 6 sudah tentu menjadi daya pikat tersendiri bagi anak-anak. 

6. Keluarga Cemara

Photo source: layar.id

Keluarga Cemara merupakan film keluarga asli Indonesia yang menceritakan sebuah keluarga kaya raya, namun jatuh miskin secara tiba-tiba. Kondisi ini membuat tokoh Abah terpaksa membawa seluruh keluarganya tinggal di desa. 

Meski dibalut dengan banyak adegan sedih, film Keluarga Cemara memberikan pelajaran penting bagi anak-anak untuk selalu menyayangi orang tua dan saudara-saudaranya. Melalui film ini diharapkan agar anak-anak bisa lebih dekat dengan keluarganya. Saling menyayangi dan memberikan dukungan untuk seluruh anggota keluarga.

7. Wreck It Ralph

Photo source: disneyplus.com

Film Wreck-It Ralph memiliki jalan cerita dan karakter yang seru, sehingga layak ditonton anak-anak saat libur sekolah. Film ini mengisahkan tentang Ralph, tokoh antagonis dalam suatu game yang ingin disayangi. 

Ia pun berusaha melakukan berbagai cara untuk mewujudkan keinginannya, termasuk mengikuti perlombaan agar menjadi juara. Sampai suatu ketika, Ralph bertemu dengan karakter game lain bernama Vanellope, yang memotivasi dirinya untuk jadi lebih baik.

8. Inside Out

Inside Out merupakan rekomendasi film anak yang bisa ditonton saat libur sekolah. Film yang menceritakan tentang sosok Riley ini bahkan sukses meraih penghargaan Oscar lho! Dikemas dengan gaya cerita yang lucu, pesan moral dari berbagai emosi yang dihadirkan dalam film ini bisa memberikan edukasi tersendiri bagi anak-anak yang menontonnya. Pastikan Ibu ikut menemani si kecil menonton film ini, ya!

Itulah tadi delapan rekomendasi film anak yang bisa ditonton selama libur sekolah. Ibu bisa mengajak serta Ayah untuk menonton bersama-sama agar suasana semakin seru. Rekomendasi film anak yang sudah disebutkan tadi bisa ditonton secara marathon atau dijadwalkan di akhir pekan agar seluruh anggota keluarga bisa ikut nonton.

Siapkan popcorn sebagai camilan juga minuman segar lain selama nonton film. Dijamin ini menjadi aktivitas liburan yang menyenangkan bagi anak-anak di rumah. Happy Watching!