Keluarga

9 Tips Mengajak Anak Nonton Konser Supaya Aman Terkendali

9 Tips Mengajak Anak Nonton Konser Supaya Aman Terkendali

Wah, siapa nih yang berkesempatan nonton Blackpink beberapa waktu yang lalu? Konser yang satu ini, ternyata berhasil menyita perhatian banyak kalangan, salah satunya momen orang tua mengajak anak nonton konser sebagai quality time yang menyenangkan.

Semua orang turut bahagia menyambut girl band asal Korea Selatan ini, bahkan ada yang sudah membuat persiapan matang dari tahun sebelumnya, lho! Kalau dilihat dari kacamata parenting, sebenarnya boleh ngga sih membawa anak nonton konser musik dengan skala besar seperti itu?

Yuk, kita bahasa bersama, tips jitu saat membawa anak nonton konser, berapa usia ideal mengajak si kecil nonton konser, dan bagaimana dengan kesehatan pendengarannya nanti. Perhatikan baik-baik ya, Bu!

Mengajak anak nonton konser dari kacamata parenting


Sebenarnya sah-sah saja saat mengajak anak nonton konser, namun sebagai orang tua tentunya punya banyak pertimbangan sebelum mendatangi event besar seperti ini bukan? Melansir dari laman Alpha Mom, ternyata usia ideal mengajak si kecil nonton konser atau acara yang besar dan ramai adalah pada usia 11-12 tahun.

Pada tahap usia ini dianggap anak sudah mampu duduk tenang, menjalani konsekuensi yang Ibu berikan, dan menikmati acaranya tanpa tantrum atau hal sejenisnya. Nonton konser pasti melelahkan, karena si kecil harus banyak berjalan, berada di kerumunan dengan potensi hilang yang cukup besar, dan harus memenuhi kebutuhannya (lapar, haus, atau ingin ke kamar mandi).

Berbeda dengan orang dewasa, kemungkinan anak nonton konser akan menjadi tanggung jawab dan PR penuh kedua orang tua, termasuk dalam hal keamanan dan kenyamanan anak. Tak hanya itu saja ya Bu, konser musik besar berpotensi mengganggu pendengaran si kecil juga, lho!

Melansir dari laman Kinder Musik, menurut The Environmental Protection Agency (EPA) atau Badan Perlindungan Lingkungan menyebutkan bahwa, kerusakan pendengaran dapat terjadi saat manusia terpapar suara yang lebih keras dari tingkat kebisingan pada level aman yaitu, sekitar 70 desibel selama lebih dari 24 jam.

Apalagi bila acara ini berskala besar dan diadakan di stadium yang penuh orang, maka Ibu dan anak-anak di sana akan menghadapi kebisingan dua kali lipat. Paparan suara mencapai 115 desibel hanya dalam 28 detik, sementara itu paparan suara di atas 120 desibel dianggap berbahaya bagi anak-anak.

The American Speech-Language-Hearing Association (ASHA) mengungkapkan, tanda bahwa manusia berada di tempat dengan suara terlalu keras adalah, saat kita harus meninggikan suara ketika berbicara atau saat kita tidak dapat mendengar orang yang berbicara pada kita dengan jarak tiga kaki saja.

Pikirkan kembali mengajak anak nonton konser bila usianya masih dibawah 12 tahun. Bukan karena tidak bisa ikut euphoria, namun demi kesehatan dan keamanan anak-anak juga ya Bu.

Tips mengajak anak nonton konser


Jika anak dinyatakan sudah siap dan mampu nonton konser, saatnya Ibu simak dulu nih tips jitu mengajak anak nonton konser agar ia tetap aman, nyaman, dan bisa menikmati suasana:

1. Pertimbangkan artisnya terlebih dahulu

Melansir dari laman Parent, sebelum mengajak anak nonton konser, ada baiknya kenali dulu jenis artis dan musiknya ya. Beberapa konser musik cenderung tidak ramah anak, alias punya genre yang terlalu berisik atau bahkan menunjukkan adegan-adegan dewasa yang tak pantas saat dilihat oleh anak.

2. Pastikan usia si kecil sudah aman

Mengajak anak nonton konser harus melihat dari kesiapan usia anak terlebih dahulu. Apakah ia dinyatakan sudah aman untuk mendatangi acara dengan potensi suara yang sangat keras dan berisik. 

3. Lindungi pendengaran anak 


Seperti yang sudah diulas di atas, mengajak anak nonton konser berpotensi mendengarkan suara yang sangat keras. Oleh karenanya, Ibu wajib melakukan tindakan pencegahan untuk membuat telinga si kecil jadi terganggu.

Misalnya sepert,i membawa headphone atau penyumbat telinga dan memilih tempat duduk yang jauh dari pengeras suara.

4. Tanyakan kesiapan anak dan berikan gambaran acaranya

Beberapa anak nonton konser ada yang merasa nyaman dan ada juga yang sedikit terganggu. Pastikan dulu apakah anak mau diajak nonton konser atau tidak. Jika ia mau diajak nonton konser, maka Ibu dapat memberikan gambaran jelas tentang suasana yang akan terjadi di sana.

Misalnya, bicarakan mengenai suasananya nanti, seberapa berisiknya, serta berikan penjelasan bahwa kondisi ini berpotensi bikin si kecil nggak nyaman. Jelaskan pula bahwa, saat konser kemungkinan besar Ibu dan si kecil akan lebih banyak berjalan kaki, mengingat venue konser yang besar.

5. Hindari nonton konser dengan perut kosong

Penting bagi anak-anak agar perutnya terisi terlebih dahulu sebelum nonton konser. Beberapa acara konser tidak mengijinkan penonton untuk membawa makanan, jadi sebaiknya makan dulu ya sebelum mengajak anak nonton konser.

6. Kenali tempat nonton konser dengan jelas


Saat mengajak anak nonton konser, Ibu harus pahami dulu nih bagaimana tempat acaranya berlangsung. Salah satunya mengenali di mana toilet terdekat, supaya saat si kecil harus memenuhi kebutuhannya tidak tergesa-gesa dan menyebabkan masalah lainnya.

7. Membawa minum dan baju ganti

Mengajak anak nonton konser memang lebih ribet dari biasanya, oleh karenanya harus benar-benar dipikirkan terlebih dahulu. Bawalah air minum dan baju ganti secukupnya untuk membuat si kecil tetap nyaman.

8. Pilihlah acara konser dengan waktu yang tepat

Melansir dari laman All Mom Does, cobalah hindari memilih konser dengan acara full seharian karena anak-anak pasti akan bosan dan kelelahan. Nah, jika ternyata rumah dan tempat konser jauh, Ibu bisa memesan kamar hotel yang dekat dengan tempat acara berlangsung, sehingga bisa membuat si kecil istirahat dulu sebelum konsernya benar-benar dimulai.

9. Memakai baju yang nyaman

Ini menjadi salah satu hal yang penting saat mengajak anak nonton konser, yaitu memakai baju yang nyaman dan tidak banyak atribut. Baju yang menyerap keringat dengan layer tidak terlalu tebal, cocok digunakan untuk nonton konser.

Kecuali jika acaranya berlangsung di tempat penuh salju atau cuaca dingin, maka jaket atau mantel sangat diperlukan. Ibu juga bisa lakukan persiapan lain seperti membekalinya dengan kacamata anti silau, topi yang nyaman, dan sepatu yang aman dikenakan saat nonton konser.

Editor: Aprilia