Ibupedia

Deretan Artis Cerai Sepanjang Tahun 2024, Salah Satunya Ari Lasso!

Deretan Artis Cerai Sepanjang Tahun 2024, Salah Satunya Ari Lasso!
Deretan Artis Cerai Sepanjang Tahun 2024, Salah Satunya Ari Lasso!

Tahun 2024 ternyata nggak selalu diwarnai dengan kehidupan bahagia, terutama bagi beberapa artis di Indonesia. Mereka terpaksa harus menelan kepahitan pernikahan, dengan memutuskan untuk mengakhiri pernikahannya.

Tahun ini, berita perceraian artis seolah nggak ada habisnya. Ada yang datang secara mengejutkan, dan bahkan tidak disangka-sangka. Mengingat usia pernikahannya sudah lebih dari 10 tahun lamanya.

Berita mengenai artis cerai, memang bukanlah hal baru. Tapi, sangat disayangkan jika terjadi pada mereka, bukan? Lalu, siapa saja sih artis cerai sepanjang tahun 2024 ini? Cek, kaleidoskop perceraian 2024 berikut, yuk!

Daftar artis yang bercerai sepanjang tahun 2024

1. Ria Ricis & Teuku Ryan

Nafkah batin dan cekcok dengan mertua, konon jadi salah satu penyebab Ricis dan Ryan bercerai. Mereka resmi berpisah pada 2 Mei 2024, sementara hak asuh anak semata wayang mereka, Moana, jatuh ke tangan Ricis.

2. Irish Bella & Ammar Zoni

Setelah dua kali tersandung kasus narkoba, Irish akhirnya menyerah berjuang untuk mempertahankan rumah tangganya dengan Ammar Zoni. Keduanya resmi bercerai pada 1 Februari 2024, kedua anaknya kini diasuh oleh Irish.

Nggak cuma itu, Irish pun kini sudah move on. Ia telah menikah kembali dengan Haldy Sabri, beberapa bulan usai masa idahnha berakhir. Berita ini membuat Ammar sedikit syok dan bersedih, namun Irish justru mendapatkan banyak dukungan dari masyarakat, karena bisa keluar dari hubungan rumah tangga yang toxic.

3. Okie Agustina & Gunawan Dwi Cahyo

Mantan istri dari Pasha Ungu, Okkie Agustina juga harus kembali mengalami kepahitan akibat kembali bercerai dengan suami keduanya, yaitu pemain bola Gunawan Dwi Cahyo. Ia dan Gunawan resmi bercerai pada Januari 2024.

Perceraian ini konon akibat Gunawan kepergok selingkuh dengan wanita lain. Tentu saja, berita ini sekaligus menambah berita selebriti cerai di awal tahun 2024.

4. Ari Lasso & Vita Dessy

Selebriti cerai berikutnya datang dari ex vokalis Dewa 19 yaitu, Aris Lasso. Usai menjalani pengobatan kanker yang ia derita, ketika berangsur pulih ia justru membawa kabar kurang sedap dari rumah tangganya. 

Ari dan sang istri, Vita ternyata sudah resmi bercerai sejak Februari 2024 lalu. Berita ini jelas membuat publik kaget, sebab pernikahan keduanya sudah berjalan kurang lebih 25 tahun. Isu soal perbedaan agama pun diduga menjadi pemicu keretakan rumah tangga mereka.

5. Kimberly Ryder & Edward Akbar

Siapa sangka, ternyata dibalik konten keluarga yang harmonis, Kimberly dan Edward jadi salah satu pasangan artis cerai di tahun 2024. Kim dan Edward resmi bercerai sejak 29 November 2024, dimana hak asuh anak jatuh ke tangan Kimberly.

Proses perceraian ini berlangsung cukup alot, dengan diliputi berbagai drama. Belakangan diketahui, Edward juga menjadi sosok yang manipulatif dan sering melakukan KDRT selama menjadi suami dari Kim. Inilah salah satu alasan mengapa Kim pada akhirnya mantap bercerai.

6. Ruben Onsu & Sarwendah

Salah satu deretan artis cerai berikutnya yang bikin publik heboh adalah Ruben Onsu dan Sarwendah. Sebenarnya rumor keretakan hubungan rumah tangga mereka sudah mencuat sejak lama.

Namun, perceraian mereka pada 24 September 2024 kemarin seolah makin mempertegas bahwa keretakan rumah tangga mereka memang telah ada sejak lama. Meski begitu, keduanya nampak lebih harmonis usai bercerai dan menerapkan co parenting untuk mengasuh ketiga buah hatinya.

7. Baim Wong & Paula Verhoeven

Baim dan Paula menambah deretan artis cerai pada tahun 2024 ini. Menariknya keretakan rumah tanggan keduanya saat ini masih terus hangat diperbincangkan.

Bahkan yang membuat publik geram adalah, Baim menuduh Paula berselingkuh dengan menyebarkan bukti-bukti yang dianggap sangat dibuat-buat alias tidak relevan. Seolah hanya ini mencari pembenaran dari publik saja atas alasan ia menggugat cerai Paula.

Perceraian Baim & Paula hingga kini masih dalam proses. Belum ada keputusan hakim mengenai tanggal penetapan keputusan perceraian tersebut.

8. Asri Welas & Galiech Ridha

Perceraian artis antara Asri Wela dan sang suami juga menjadi salah satu yang menghebohkan publik. Secara diam-diam Asri telah melayangkan gugatan cerai pada Galiech pada 5 November 2024.

Nggak ada yang tahu alasan dibalik keputusan Asri dan suami untuk bercerai. Namun, percaraian keduanya sangat disayangkan, apalagi tahun ini pernikahannya sudah berusia 17 tahun dan dikaruniai 3 orang anak laki-laki.

9. Andre Taulany & Rien Wartia

Isu keretakan rumah tangga Andre dan Rien atau Erin ternyata bukan isapan jempol belaka. Andre menggugat Erin pada 4 April 2024 lalu.

Namun entah mengapa, gugatan perceraian tersebut justru ditolak oleh pengadilan agama. Andrepun kemudian mengajukan banding atas putusan hakim tersebut, dan masih dalam proses hingga sekarang. Sementara status Andre dan Erin masih sah sebagai suami-istri.

10. Anji & Wina Natalia

Photo source: @duniamanji

Anji dan Wina bisa dikatakan menjadi pasangan selebriti yang telah resmi bercerai secara baik-baik. Bahkan, mereka masih melakukan co Parenting dan berdamai dengan masalah rumah tangganya demi anak-anak.

Kalau menurut Ibumin, keduanya malah tampak lebih kompak setelah bercerai pada 18 Juli 2024 kemarin, lho! Setuju nggak, Bu?

Follow Ibupedia Instagram