Ibupedia

Begini 5 Cara Cek KK Atau Nomor Kartu Kerluarga

Begini 5 Cara Cek KK Atau Nomor Kartu Kerluarga
Begini 5 Cara Cek KK Atau Nomor Kartu Kerluarga

Butuh nomor Kartu Keluarga (KK) namun bingung cara cek KK? Kini Ibu tidak usah bingung lagi.

Hampir semua urusan membutuhkan data KK. Sebaiknya ibu selalu menyimpan dokumen yang sudah dipindai atau nomor KK di gawai sehingga mudah diakses jika sewaktu-waktu dibutuhkan. Dokumen KK berbentuk ukuran kertas dan tidak praktis untuk dibawa ke mana-mana. 

Selain itu, dokumen ini mudah rusak ataupun hilang jika terlalu banyak dibawa ke mana-mana. Namun, ada kalanya Ibu lupa menyimpan atau dalam keadaan sedang tidak dalam membawa gawai. Inilah alasan mengapa Ibu butuh tau cara cek KK secara online.

Dokumen KK adalah dokumen yang sangat penting dalam hampir setiap urusan. Namun, pernahkah Ibu butuh nomor KK namun bingung mengetahuinya? Ibu tidak harus repot-repot mengunjungi Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) untuk mengetahui nomor KK.

Kemajuan teknologi internet juga memudahkan kehidupan kita. Banyak hal-hal yang bisa dilakukan secara online, yaitu membayar listrik, membeli pulsa, mengirimkan barang hingga memesan makanan. Selain beberapa kegiatan diatas, ternyata Ibu juga bisa cek nomor KK online. Ini sangat memudahkan jika Ibu membutuhkan nomor KK secara cepat.  

Lantas, bagaimanakah caranya cek nomor KK secara online dengan mudah dan sederhana? Simak langkahnya di tulisan ini!

5 Cara Cek KK secara online dengan mudah

Ibu dapat mengecek nomor KK secara online dengan 4 cara yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Apa sajakah?

1. Cek KK melalui situs resmi

Untuk mengecek online nomor KK, Ibu bisa melihat nomor induk kependudukan (NIK) yang bisa dilihat dari KTP. Langkah ini cukup praktis mengingat asalkan membawa dompet, kita juga pasti membawa KTP. Setelah mengetahui NIK, Ibu dapat mengunjungi situs Kementerian Dalam Negeri.

Begini caranya:

  • Mengunjungi situs dukcapil.kemendagri.co.id;
  • Memasukkan NIK berdasarkan KTP pada kolom yang tersedia; dan
  • Saat NIK sudah muncul di layar komputer atau ponsel, makan akan muncul data-data kependudukan lainnya termasuk nomor KK.

Selain cara di atas, Ibu juga dapat mengakses situs dukcapil dengan cara lain. Cara alternatif yang bisa Ibu lakukan:

  • Mengunjungi situs layananonline.dukcapil.kemendagri.co.id;
  • Jika sudah memiliki akun, Masukkan nomor telepon selular, password dan captcha yang diminta. Apabila belum terdaftar, Ibu dapat membuat akun terlebih dahulu dengan cara mengisi semua data yang diminta; dan
  • Setelah Ibu berhasil masuk ke akun pribadi, makan akan ditampilkan berbagai data kependudukan termasuk informasi KK dan nomor KK.

Namun, terkadang Ibu mengalami kesulitan mengakses situs di atas. Ibu dapat mengunjungi situs resmi dukcapil beberapa daerah di Indonesia sebagai alternatif. Berikut daftar beberapa situs resmi dukcapil.

  • DKI Jakarta: kependudukancapil.jakarta.go.id
  • Bandung: disdukcapil.bandung.go.id
  • Kota Surabaya: dispendukcapil.surabaya.go.id
  • Kota Medan: sibisa.pemkomedan.go.id/app
  • Provinsi Yogyakarta: Kependudukan.jogjaprov.go.id
  • Kota Bogor: disdukcapil.kotabogor.go.id/sikancil

2. Cek KK melalui layanan surel

Cara praktis lainnya untuk cek online nomor KK adalah dengan menggunakan surel. Caranya sangat mudah dengan format dan langkah sederhana. Berikut langkah-langkah yang bisa Ibu lakukan.

  • Kirimkan nomor NIK yang tertulis di KTP beserta nama lengkap dan data diri lainnya
  • Sampaikan maksud dan tujuan bahwa Ibu ingin meminta nomor KK
  • Sebutkan tujuan surel Ibu di judul surel yang dikirim
  • Kirim permintaan tersebut ke alamat resmi dukcapil: callcenter.dukcapil@gmail.com

Berikut format cek KK melalui layanan surel:

#NIK#Nama_Lengkap#Nomor_Kartu_Keluarga#Nomor_Telp#Keluhan

Setelah itu, Ibu dapat menunggu balasan dari pihak dukcapil. Sekurang-kurangnya dibutuhkan waktu 1 x 24 jam untuk pihak dukcapil memberikan jawaban.

3. Cek KK melalui media sosial

Cara cek KK mudah selain melalui situs resmi den layanan surel adalah dengan cara menghubungi via media sosial. Ibu dapat menghubungi halaman resmi Facebook dukcapil bernama Ditjen Dukcapil ataupun akun twitter Dukcapil yaitu @ccdukcapil. 

Karena NIK dan nomor KK sifatnya pribadi dan rahasia. Sebaiknya Ibu bertanya melalui fitur Direct Message (DM) pada Instagram atau Twitter. Ini dilakukan untuk menjaga keamanan data Ibu agar tidak disalahgunakan pihak tidak bertanggung jawab.

4. Cek KK melalui WhatsApp

Ternyata Ibu juga bisa loh cek KK dengan menggunakan layanan pesan Whatsapp. Ini juga termasuk cara yang mudah dan sederhana. Ditjen Dukcapil memiliki nomor kontak resmi +628118005373 yang bisa dihubungi via Whatsapp. Caranya sangat sederhana. Ibu tinggal mengikuti format seperti yang diminta. Format tersebut adalah:

nama lengkap sesuai KTP, NIK, kelurahan/kecamatan/kabupaten/kota..Setelah terkirim, Ibu tinggal menunggu respon dari pihak Dukcapil.

5. Cek KK melalui SMS

Tahukah Ibu kalau cek KK bisa sesederhana dengan menggunakan SMS? Ibu bisa mengirim pesan singkat ke nomor resmi milik Disdukcapil Kemendagri 0815-3639-9999. Begini formatnya:

Cek#KTP#NIK

Ibu tinggal menunggu SMS terbalas dari server Disdukcapil Kemendagri.

Itulah 5 cara yang bisa Ibu lakukan sesuai kebutuhan saat ingin cek KK online. Singkat, mudah, dan seedrhana. Butuh nomor KK untuk urusan namun tidak tahu? Kini tidak usah bingung lagi.

Penulis: Zeneth Thobarony
Editor: Dwi Ratih
Feature image source: Disdukcapil Kota Banjar