Ibupedia

Cocok Buat Healing! 7 Taman Di Jakarta Yang Ramah Anak Dan Instagramable

Cocok Buat Healing! 7 Taman Di Jakarta Yang Ramah Anak Dan Instagramable
Cocok Buat Healing! 7 Taman Di Jakarta Yang Ramah Anak Dan Instagramable

Ibukota Jakarta identik dengan pemandangan gedung-gedung bertingkat yang megah nan mewah. Banyak orang dari luar daerah yang kagum dengan keindahannya.

Apalagi jika dilihat pada malam hari, gemerlap lampu-lampu di Jakarta makin menambah kesan kemegahan dari kota ini. Sehingga banyak pula orang-orang yang sengaja mengabadikannya dengan berswa foto bersama.

Namun, tahukah kamu? Ternyata memiliki banyak gedung bertingkat, Jakarta juga telah memiliki banyak area taman terbuka lho Bahkan, taman di Jakarta ini juga nggak kalah instagramable dan ramah anak.

Nggak hanya itu, taman di Jakarta ini juga punya fungsi penting dan menjadi wadah resapan air di Ibukota. Nah, buat kamu yang akhir pekan nanti berencana healing sejenak bersama keluarga, yuk kunjungi 7 rekomendasi taman di Jakarta berikut ini!

Taman di Jakarta yang Instagramable dan ramah anak

1. Tebet Eco Park


Photo source: Kompas.com

Taman di Jakarta yang satu ini belakangan memang lagi hits dan sering dijadikan tempat foto Instagramable. Selain ramah anak, Tebet Eco Park juga tergolong memiliki ruang terbuka hijau yang cukup besar lho!

Tebet Eco Park terdiri dari dua bagian yakni sisi Utara, terdapat TEP Plaza, Thematic Garden, dan Community Lawn. Sementara sisi Selatan terdapat kebun bibit existing. Selain itu, Tebet Eco Park juga memiliki konsep connecting people with nature dengan tujuan menjadi sarana interaksi, edukasi, sekaligus rekreasi bagi masyarakat.

Taman di Jakarta yang satu ini juga ramah anak karena memiliki children playground dengan beragam wahana bermain dan viewing deck. Bahkan arena bermain ini juga terbagi dalam tiga zona, yaitu zona petualang, eksplorasi, dan leisure.

Selain kamu dan keluarga dapat bermain di alam terbuka dengan udara yang segar. Di taman ini kamu juga bisa sekaligus berolahraga bersama, karena Tebet Eco Park memiliki area jogging track yang cukup luas. Namun, dikarenakan area parkir di taman ini terbatas ada baiknya pertimbangkan untuk naik kendaraan umum jika hendak ke sini ya Bu!

2. RPTRA Kalijodo


Photo source: Dunia Asa

Nah, buat kamu yang tinggal di daerah Jakarta Barat mungkin bisa berkunjung ke taman di Jakarta yang ramah anak berikut ini ya. Taman di Jakarta yang masuk ke dalam Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) ini yang terletak di kawasan Kalijodo.

Berbeda dengan dahulu, RPTRA Kalijodo kini sudah menjadi ruang terbuka yang bisa dikunjungi oleh masyarakat. Bahkan taman di Jakarta ini juga punya fasilitas yang cukup lengkap mulai dari skate park, hingga ruang bermain yang luas.

RPTRA Kalijodo juga seringkali dijadikan tempat untuk mengadakan konser mini atau sekadar tempat rekreasi ramah anak yang Instagramable. Kalau kamu sudah pernah berkunjung ke sini belum?

3. Taman Suropati


Photo source: Get Lost ID

Siapa sih yang nggak kenal dengan Taman Suropati? Taman di Jakarta yang cukup nge-hits ini konon merupakan tempat berkumpulnya anak-anak muda setiap malam minggu lho!

Terletak di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Taman Suropati juga seringkali dijadikan tempat untuk berkumpul keluarga, terutama saat pagi hari. Sekadar untuk menghirup udara segar atau berolahraga.

Taman Suropati juga termasuk salah satu taman tertua di Jakarta yang paling sering dikunjungi warga Jakarta lho! Selain berolahraga, di taman ini kita dapat menikmati aneka hiburan seperti acara musik, kegiatan yoga rutin, hingga bersepeda.

Sama seperti taman di Jakarta lainnya, Taman Suropati juga menjadi salah satu taman di Jakarta yang Instagramable dan sering dijadikan spot foto menarik bagi pengunjung. Karena memiliki pepohonan rindang ditambah semilir angin sepoi-sepoi membuat membuat kita terasa seperti sedang berada di tengah hutan yang asri.

Terkadang ada beberapa burung jinak yang sering mampir ke taman ini. Sehingga bisa jadi hiburan yang cukup menarik buat si kecil.

4. Taman Menteng


Photo source: Tribunnews

Sesuai dengan namanya, taman di Jakarta yang satu ini terletak di kawasan Menteng, Jakarta Pusat di tengah lalu lintas Ibukota yang padat. Taman ini juga memiliki udara yang sejuk karena dikelilingi oleh banyak pohon rindang.

Taman ini juga dilengkapi dengan rumah kaca yang bisa menjadi arena bermain anak. Jika beruntung, terkadang di taman ini juga sering digelar aneka pameran kesenian seperti pameran lukisan.

Berbeda dengan taman lainnya, di taman Menteng juga terdapat berbagai macam jajanan menarik dan lezat dengan harga cukup bersahabat. Tapi, biasanya jajanan-jajanan baru mulai dibuka saat sore hingga malam hari.

5. Taman Tabebuya


Photo source: Detik.com

Taman Tabebuya menjadi salah satu taman di Jakarta ramah anak yang memiliki udara segar dengan jogging track yang nyaman. Terletak di Jalan Mohammad Kahfi, Jagakarsa, Jakarta Selatan, taman ini memang bukan berada di tengah kota.

Meski begitu, Taman Tabebuya bisa menjadi pilihan bagi kamu yang hendak menikmati udara segar di pagi hari bersama si kecil. Apalagi di taman ini juga terdapat banyak bangku yang sengaja disediakan untuk melepas penat setelah olahraga atau sekadar bermain di taman.

Taman ini juga memiliki area hijau rumput yang luas. Sehingga si kecil bisa puas berlarian di taman ini tanpa perlu takut dengan lalu lalang kendaraan Ibukota.

6. Taman Piknik


Photo source: Liputan6

Taman di Jakarta yang ramah anak selanjutnya adalah Taman Piknik. Terletak di Jl. Manunggal II, Cipinang Melayu, Makasar, Jakarta Timur menjadikan Taman Piknik sebagai salah satu taman cantik dan indah yang bisa kamu kunjungi di Jakarta.

Taman ini dilengkapi dengan fasilitas kolam yang berisi bunga teratai dengan pepohonan rimbun yang membuat suasana sangat asri. Salah satu yang menarik dari taman ini adalah, memiliki arena jogging track yang cukup luas.

Terdapat pula arena bermain anak seperti perosotan dan aneka permainan outdoor lainnya. Bahkan di taman yang cukup luas ini si kecil juga bisa puas berlarian ke sana ke mari dengan suasana yang sejuk dan asri.

7. Hutan Kota GBK


Photo source: The Phrase

Taman di Jakarta yang Instagramable dan ramah anak yang terakhir adalah Hutan Kota GBK (Gelora Bung Karno). Memiliki luas sekitar 4,6 hektar menjadikan tempat ini mirip dengan Central Park New York. Hal ini karena pemandangan di sekitarnya yang berlatarkan gedung-gedung bertingkat.

Taman ini dilengkapi dengan fasilitas kios, pos keamanan, taman amplitheater, kolam trembesi, plaza utama dan lain sebagainya. Meski terletak persis di tengah kota, Hutan Kota GBK tetap memiliki suasana sejuk nan asri karena dikelilingi oleh pepohonan yang rimbun dan rumput hijau.

Nah, kalau mau bermain di taman ini kamu bisa memarkirkan kendaraan di area GBK ataupun Hotel Atlet Century ya Bu!

Follow Ibupedia Instagram