18 Arti Mimpi Hamil dan Melahirkan, Rejeki atau Malapetaka?
Mimpi merupakan aktivitas sensori yang terjadi saat seseorang tidur. Mimpi biasa terjadi saat fase tidur yang dikenal dengan istilah Rapid Eye Movement (REM) di mana mata bergerak-gerak, otak sedang aktif tetapi tubuh sangat rileks. Bagian otak yang memproses mimpi ada pada pusat emosi. Sehingga menjadikan mimpi sebenarnya adalah bentuk perwujudan perasaan.
Setiap orang bisa memimpikan tentang kehamilan dan kelahiran. Laki-laki, perempuan yang sudah menikah atau belum menikah, semua memiliki kemungkinan untuk mimpi tentang hamil dan melahirkan. Meski dalam angka, jumlahnya mungkin berbeda.
Dilansir dari laman The Cut, arti mimpi hamil dan melahirkan merujuk pada sesuatu dalam hidup yang sedang berkembang atau akan segera terjadi. Biasanya berupa proyek pekerjaan, keinginan, cita-cita, atau pengharapan yang sedang direalisasikan.
Bila melihat dari segi primbon Jawa, arti mimpi dan melahirkan berbeda dengan arti menikah. Padahal, keduanya merupakan simbolisasi hal yang sama, yaitu adanya fase baru dalam hidup. Menurut primbon Jawa, arti mimpi menikah merupakah kematian. Bila kamu yang menikah maka bahaya atau malapetaka besar sedang mengintaimu.
Sedangkan bila kamu melihat orang lain menikah kamu diharuskan segera menceritakan hal tersebut pada yang bersangkutan agar orang tersebut segera melakukan penolak bala. Di lain sisi arti mimpi hamil dan melahirkan menurut primbon Jawa dapat berarti sukacita atau malapetaka. Dilihat dari jenis kelamin bayi yang dilahirkan. Bila bayi yang dilahirkan perempuan, maka artinya petaka, dan jika laki-laki artinya rezeki.
Di lain sisi, agama Islam menafsirkan mimpi berasal dari Allah atau dari setan. Bila baik, membawa kedamaian dan bermimpi saat subuh, datangnya dari Allah, sedangkan jika bermimpi buruk, membuat gelisah dan terjadi saat petang (belum masuk sepertiga malam) maka datangnya dari setan. Nabi pun menganjurkan bila mengalami mimpi buruk sebaiknya tidak diucapkan atau diberitakan kepada orang lain. Selain akan menimbulkan kepanikan, dikhawatirkan ucapan yang keluar akan berbalik pada diri.
Ada beberapa jenis mimpi hamil dan melahirkan dengan ragam arti juga. Simak kelanjutan artikelnya, ya.
Ragam Arti Mimpi Hamil dan Melahirkan
1. Mimpi baru saja hamil : kamu baru akan memulai hal penting di hidupmu.
2. Mimpi hamil tua : kamu hampir menyelesaikan hal penting di hidupmu.
3. Mimpi mual atau muntah karena hamil : bahwa apa yang sedang kamu lakukan saat ini bukan proses yang mudah. Kamu butuh untuk mengevaluasi kemabali kekurangan atau kesalahan yang mungkin terjadi dalam proses perjalanannya.
4. Mimpi hamil kembar dua, tiga atau lebih : kamu sedang melakukan 2, 3 atau lebih hal penting. Jumlahnya tercermin melalui banyak janin yang ada.
5. Mimpi hamil lalu keguguran : kamu khawatir hal penting yang sedang kamu lakukan akan gagal. Sebaiknya jangan langsung patah semangat. Karena bersumber dari pikiran, maka ketakutan ini tercermin melalui mimpi.
6. Mimpi hamil janin yang bukan manusia : kamu sedang melakukan hal besar yang kamu tidak familiar dengan hal tersebut. Hal baru itu bisa baik ataupun tidak baik, tergantung bagaimana reaksimu setelah terbangun.
7. Mimpi hamil bersama mantan : arti mimpi ini mengindikasikan bahwa kamu belajar hal baru dari hubungan yang gagal ini. Hubunganmu dengan mantan membuatmu lahir sebagai pribadi yang baru dan siap lepas dari baying-bayang matan.
8. Mimpi hamil tapi belum menikah : arti mimpi ini adalah kamu akan mendapatkan sesuatu yang baru dan besar yang membawa perubahan dalam hidupmu. Atau mungkin kamu siap memulai hidup baru dan mengembangkan diri.
9. Mimpi hamil dan melahirkan saat sudah menikah : arti mimpi dan melahirkan jika sudah menikah adalah kamu dan pasangan akan mendapatkan sebuah hal besar. Bisa sesuatu yang sudah ditunggu, atau sesuatu yang tidak terduga.
10. Mimpi hamil dan melahirkan saat belum menikah : arti mimpi dan melahirkan saat belum menikah berarti hal besar yang sedang kamu siapkan perlahan-lahan akan segera mencapai akhir. Menurut Helathline, saat sudah selesai, kamu terlahir menjadi sosok dengan personaliti baru yang lebih baik, atau siap memulai lembaran baru dalam hidupmu.
11. Mimpi mau melahirkan : sesuatu yang besar yang kamu tunggu akan segera datang.
12. Mimpi melahirkan tapi tidak merasa sakit : dirimu meyakini bahwa penting yang sedang berlangsung saat ini baik untukmu dan dapat berjalan dengan lancar.
13. Mimpi melahirkan dan merasa sakit : rasa sakit terbawa dalam mimpi. Maka jika kamu mimpi melahirkan dengan rasa sakit, maka yang kamu jalani saat ini tidak mudah. Tetapi karena setelah melahirkan rasa sakit itu berhenti, maka kamu pun bisa segera menyelesaikan hal penting itu.
14. Mimpi melahirkan bayi buruk rupa : hal baru yang sedang kamu alami tidak menyenangkan untukmu. Jika kamu terbangun dalam keadaan panic, cemas dan merasa tidak puas, artinya kamu sangat tidak menginginkan hal ini terjadi dalam hidupmu.
15. Mimpi melahirkan bagian tubuh sendiri : terdengar seram, tapi ini bisa mengindikasikan bagian tubuh tersebut butuh diperhatikan. Entah karena ada suatu penyakit atau perlu diistirahatkan. Rasa sakit dapat diidentifikasikan otak dan diterjemahkan melalui mimpi.
16. Mimpi istri hamil : mimpi istri sedang hamil dialami suami yang sedang menanti perubahan besar dalam hidupnya. Arti mimpi istri hamil bisa berlaku untuk apa saja hal dalam hidup suami, misalnya pekerjaan. Siapa tahu suami sedang dipersiapkan naik jabatan atau mendapat proyek besar yang diidamkan selama ini.
17. Mimpi hamil dan melahirkan lalu bayinya menangis : arti mimpi hamil dan melahirkan lalu bayinya menangis adalah indikasi bahwa kamu merasa tidak yakin atau cemas terhadap hal besar yang sedang kamu kerjakan, atau yang kamu nantikan. Jika hal besar yang kamu nantikan rupanya diluar ekspektasimu, kamu merasa sangat takut kecewa.
18. Mimpi hamil dan melahirkan lalu menggendong bayi : arti mimpi hamil dan melahirkan lalu menggendong bayi dapat berarti jiwamu sedang berempati pada orang lain. Kamu sangat ingin melindungi sesuatu atau seseorang yang menurutmu penting.
Dari semua arti mimpi hamil dan melahirkan ini, dapat ditarik kesimpulan bahwa mimpi hamil dan melahirkan berarti kamu sedang mempersiapkan sesuatu yang besar dan setelah selesai, hal itu akan mempengaruhi hidupmu. Terlepas dari hal ini, menjalani hidup dengan positif lebih penting agar mendapatkan ketenangan pikiran. Pikiran dan emosi yang tenang akan terbawa dalam tidur yang tenang juga.
Penulis: Mega Pratidina Putri
Editor: Dwi Ratih