Ibupedia

Nggak Bikin Break Out! 8 Rekomendasi Facial Wash Untuk Kulit Sensitif

Nggak Bikin Break Out! 8 Rekomendasi Facial Wash Untuk Kulit Sensitif
Nggak Bikin Break Out! 8 Rekomendasi Facial Wash Untuk Kulit Sensitif

Merawat kulit wajah adalah hal yang wajib dilakukan setiap hari. Karena, kulit wajah yang dirawat bisa bermanfaat mencegah berbagai macam masalah seperti jerawat, kulit berminyak bahkan penuaan dini.

Nah, salah satu cara paling mudah untuk merawat kulit wajah adalah dengan rajin mencuci muka. Terutama setiap kali selesai beraktivitas seharian.

Namun, terkadang memilih facial wash yang cocok untuk kulit sensitif memang nggak mudah ya Bu. Meskipun ada banyak sekali rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif yang beredar di pasaran.   

Jika salah memilih, bisa jadi kulit kitalah yang jadi korban. Mulai dari break out hingga masalah lainnya. Karena itu, meski ada banyak sekali rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif, kita tetap wajib cermat memilih dan membaca isi dari kandungannya.

Kalau Ibu punya kulit wajah sensitif, Ibumin punya rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif yang bisa jadi pilihan nih. Semua sudah Ibumin rangkum dan pilih, sesuai dengan masalah umum yang kerap dialami oleh kamu yang punya kulit sensitif, lho!

Rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif


1. Sebamed Clear Face Antibacterial Cleansing Foam

Sebamed nggak hanya terkenal dengan produk skincare untuk bayi, lho Bu! Mereka juga mengeluarkan rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif yang patut Ibu coba.

Sebab, nggak hanya manjur mengatasi gejala kulit sensitif saja, namun produk ini juga diklaim sangat efektif meredakan peradangan yang terjadi pada kulit saat break out. Sebamed Clear Face Antibacterial Cleansing Foam memiliki kandungan montaline C40 yang berfungsi sebagai antibakteri.

Hebatnya lagi, produk ini juga diklaim dapat membunuh 100 ribu bakteri dalam waktu singkat, lho! Sehingga bisa membantu membersihkan kotoran hingga maksimal sampai ke pori-pori.

Nah, karena mereka yang memiliki kulit sensitif cenderung lebih mudah kering, produk ini juga punya manfaat lain yang bisa merawat sekaligus melembapkan kulit wajah. Kalau Ibu tertarik dengan Sebamed Clear Face Antibacterial Cleansing Foam, cukup merogoh kocek sekitar Rp165.000 untuk ukuran 150ml.

2. The Body Shop Aloe Calming Foaming Wash


Rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif selanjutnya adalah The Body Shop Aloe Calming Foaming Wash. Yup! The Body Shop memang terkenal sebagai merk skincare from head to toe yang sudah nggak diragukan lagi kualitasnya.

Salah satunya pada produk The Body Shop Aloe Calming Foaming Wash, yang mengandung ekstrak lidah buaya yang bersifat antiradang, sehingga cocok digunakan untuk kamu yang memiliki tipe kulit sensitif.

Produk ini juga diklaim bebas dari berbagai bahan kimia berbahaya, termasuk pewangi, pewarna, pengawet dan alkohol. Pertama kali Ibumin nyobain facial wash yang satu ini, wanginya benar-benar sangat menenangkan dan bikin kulit terasa kenyal. The Body Shop Aloe Calming Foaming Wash ini dibenderol mulai dari Rp 189 ribu/150 ml.

3. Safi Dermasafe Mild & Gentle Gel Cleanser


Kamu punya kulit sensitif yang cenderung berminyak dan mudah bejerawat? Rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif yang satu ini mungkin bisa kamu coba. Dermasafe Mild & Gentle Gel Cleanser dari Safi punya formula efektif yang bisa melembutkan dan melembapkan kulit.

Sehingga, produksi minyak berlebih pada kulit wajah bisa berkurang secara alami. Terlebih, produk ini memiliki kandungan chamomile dan licorice yang berperan dalam mengurangi kulit kemerahan, iritasi, dan meringankan ketidaknyamanan pada kulit. Apalagi harga produk ini juga tergolong murah yakni sekitar Rp 32 ribu saja!

4. Cetaphil Gentle Skin Cleanser


Satu lagi rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif yang bisa kamu pilih yakni Cetaphil Gentle Skin Cleanser. Sama seperti Sebamed, Cetaphil juga dikenal menjadi produk yang ramah bagi Ibu hamil, Ibu menyusui hingga bayi yang masih memiliki kulit sensitif.

Cetaphil Gentle Skin Cleanser merupakan rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif yang bisa gunakan untuk seluruh tubuh, lho! Tapi jangan heran kalau produk ini tidak mengeluarkan busa terlalu banyak, ya.

Karena tidak memiliki busa banyak, membuat produk ini cocok digunakan untuk kulit sensitif sekalipun. Sebab, efeknya bisa sekaligus membantu menenangkan.

Sabun ini juga memiliki pH seimbang dan formulanya yang teruji secara dermatologi. Untuk harganya sendiri mulai dari Rp 139 ribu/500ml.

5. Sensatia Botanicals Unscented Soapless Facial Cleanser


Siapa bilang memiliki kulit sensitif nggak bisa punya wajah yang segar bernutrisi? Rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif dari Sensatia Botanicals ini dapat memberikan efek glowing usai pemakaian. Jadi bikin kulit lebih terlihat segar bernutrisi.

Nggak hanya itu, facial wash yang satu ini bahkan bisa digunakan untuk seluruh keluarga bahkan si kecil sekalipun, lho! Karena, sabun ini punya formula hipoalergenik, organik, dan bebas parfum tambahan sehingga aman dipakai oleh Ibu hamil sekalipun. 

Sabun ini juga dibuat dari bahan-bahan alami yang terdapat pada buah-buahan. Sehingga aman digunakan setiap hari. Produk ini dihargai sekitar Rp 180 ribu/220ml.

6. Kiehl’s Calendula Deep Cleansing Foaming Face Wash


Ingin memiliki wajah lebih kenyal dan lembut saat dipegang? Tenang, kamu mungkin butuh rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif dari produk Kiehl’s Calendula Deep Cleansing Foaming Face Wash.

Yup! Produk ini punya kemampuan deep cleansing yang mumpuni. Sehingga bisa mengangkat kotoran secara maksimal.

Kandungan utamanya berupa ekstrak calendula yang melembutkan dan menenangkan kulit. Facial wash yang satu ini berjenis gel wash yang punya formula ringan, busa melimpah dan menimbulkan efek kenyal dan menyejukkan kulit. Untuk harganya sendiri dibanderol Rp 121 ribu/230ml.

7. Hada Labo Gokujyun Moisturising Face Wash


Terkadang setelah mencuci muka, efek yang ditimbulkan jadi bikin kulit terasa kering. Kalau ini juga jadi keluhan kamu, sepertinya kamu wajib mencoba rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif dari produk Hada Labo Gokujyun Moisturising Face Wash.

Sebab, produk ini mengandung dua jenis asam hialuronat yang dapat mengangkat kotoran dan minyak di wajah. Efek setelahnya, bisa bikin kulit terasa lebih lembap dan nggak kering.

Produk ini juga diklaim bebas dari parfum tambahan, zat pewarna, hingga alkohol. Apalagi produk ini dibuat menyesuaikan dengan PH kulit sensitif, sehingga tingkat iritasinya rendah. Untuk harga produknya sendiri dibanderol Rp 40 ribu-an/100 gram. Murah banget, kan?

8. Innisfree Bija Trouble Facial Foam


Nggak mau ketinggalan, brand kecantikan asal Korea Selatan yang cukup terkenal yakni Innisfree, ternyata juga punya produk facial wash yang bisa digunakan untuk kamu yang punya kulit sensitif, lho! Bija Trouble Facial Foam diklaim dapat membersihkan wajah secara menyeluruh sekaligus mengatasi jerawat. 

Minyak bija yang terkandung di dalamnya dinilai dapat membantu memperbaiki tekstur kulit. Sementara kandungan asam salisilatnya dapat mendorong pengelupasan sel kulit mati dan membersihkan sampai ke dalam pori-pori. 

Bahkan, rekomendasi facial wash untuk kulit sensitif yang satu ini sudah lulus uji noncomedogenic. Sehingga, otomatis membuat produk ini nggak akan memberikan efek negatif berupa komedo setelah pemakaiannyaz Innisfree Bija Trouble Facial Foam dibenderol dengan harga Rp 122 ribu/150 gram.

Follow Ibupedia Instagram