Ibupedia

Cara Membedakan Kontraksi Palsu dan Kontraksi Asli

Tags :

Infografis: Cara Membedakan Kontraksi Palsu dan Kontraksi Asli

Bagaimana cara membedakan kontrasksi asli dan palsu? Pada awal trimester dua, ibu hamil akan sering merasakan otot rahim yang mulai mengencang. Biasanya sensasi itu berlangsung sekitar satu setengah menit dan terjadi beberapa jam sekali.

Itu bukan kontraksi persalinan Bunda, tapi adalah kontraksi palsu alias braxton hicks.

Kontraksi ini terjadi untuk melatih leher rahim Bunda menghadapi kontraksi asli nantinya, melenturkan otot yang akan digunakan untuk persalinan, meningkatkan aliran darah ke plasenta, dan melembutkan serviks.

Semakin bertambahnya usia kehamilan, kontraksi palsu juga akan semakin menguat.

Jika kehamilan sudah mencapai 37 minggu, kenali perbedaan antara kontraksi palsu dan asli ya Bunda, agar saat terjadi braxton hicks tidak langsung panik dan buru-buru ke rumah sakit.

Follow Ibupedia Instagram